Meter Air adalah alat untuk mengukur banyaknya aliran air secara terus menerus melalui sistem kerja peralatan yang dilengkapi dengan unit sensor, unit penghitung, dan unit indikator pengukur untuk menyatakan volume air yang lewat.
Pembacaan Meter Air Pelanggan PDAM Bandarmasih dilakukan oleh pihak Koperasi Karyawan PEDAMI, dan dalam melakukan pembacaan meter air selalu terus dilakukan pembenahan baik secara teknis dan peralatan. Pembacaan dengan sistem blok sedikit demi sedikit dilakukan dan penggantian alat baca dalam hal ini Personal Data Asisten (PDA) dan Portable Data Terminal (PDT) terus diperbaharui baik secara aplikasi atau program maupun sistem database-nya.

Harapan kami pada tahun 2009 dapat berjalan lancar dengan mampu menciptakan sistem pembacaan yang baik secara akurasi dan tepat dalam hal pelaporan jumlah pemakaian meter air pelanggan.



Alat Baca

Keperluan alat pendukung sangat diperlukan di dalam suatu sistem. Tidak terkecuali untuk pembaca meter, data pembacaan meter pelanggan memerlukan sistem yang bagus dan didukung dengan alat pendukung yang bagus pula, dalam hal ini alat yang dapat menyelesaikan satu bagian pekerjaan dari suatu sistem yang dibuat. PDA/PDT yang digunakan pada pembaca meter sangat menentukan kelangsungan sebagian sistem dalam hal pembacaan meter pelanggan yang dimana merupakan data awal untuk selanjutnya dapat digunakan sebagai perhitungan rekening air minum pelanggan PDAM . Banyak pilihan alat yang dapat digunakan sebagai alat pendukung pembaca meter tersebut, dalam hal ini PDA/PDT. Baik merk maupun tipe yang bisa kita pilih, akan tetapi semua itu dapat kita pilih yang sesuai dengan apa yang kita perlukan. Dalam hal ini sesuai dengan sistem yang kita miliki ataupun yang akan kita kembangkan.